TERNATE, CN : Mendekati perhelatan tinju amatir Pra Qualifikasi PON XX Papua 2020 pada tanggal 15 – 21 September mendatang, para atlit tinju yang masuk dalam Pemusatan Pelatihan Daerah (Pelatda) Pertina Maluku Utara lebih intens melakukan latihan di gedung SKB Kota Ternate.
Dalam persiapan menuju pra qualifikasi, atlit pelatda tinju Maluku utara memiliki jadwal latihan yang sangat padat, mulai dari latihan fisik, mental, dan sparing sesama atlit pelatda sesuai level dan standar nasional. Bahkan rencananya pada tanggal (23/08) para atlit pelatda tinju Malut akan melakukan triout di beberapa Provinsi. Tujuan triout tersebut adalah memberikan kesempatan kepada atlit Pelatda Tinju untuk melakukan sparing partner dengan para atlit pelatda tinju yang akan ikut pada pra qualifikasi PON XX Papua 2020 di Kota Ternate, Maluku Utara nantinya.
” Selama 2 bulan ini atlit tinju Malut sementara dalam TSE. Program lainnya, memanfaatkan sisah waktu kurang lebih sebulan ini, petinju – petinju yang masuk pelatda akan melakukan triout. Dan pada hari jumat atlit pelatda tinju Malut triout di Sulut, DKI, serta Jabar. Secara fisik, mereka sudah siap karena sudah berlatih secara serius. terbukti hari ini sparing antara sesama cukup memuaskan,” ungkap ketua Pertina Malut, H.Djasman Abubakar, S.Ag saat di temui oleh cerminnusantara.com di Gedung SKB Kota Ternate, Jln. Batu Angus, Kel. Dufa – dufa Kec. Ternate Selatan, Rabu (21/08/19).
Pertina Malut menargetkan sebagai tuan rumah pada pra qualifikasi tentu harus meloloskan sebanyak – banyak mungkin atlit pelatda tinju Malut yang ada. Sehingga dari 17 clas yang dipertandingan, Pertina akan mengikutsertakan 15 clas atlit pelatda tinju Malut yang berpotensi untuk mencapai target tersebut.
” Paling tidak, kalau pada PON ke XIX di Jawa Barat hanya 5 atlit pelatda tinju Malut yang lolos. Maka harapanya pada PON XX Papua kali ini Pertina Malut berusaha agar bisa lebih dari 5 atlit pelatda tinju yang lolos. Paling kecil 7 atlit tinju yang harus lolos. Apalagi kita diuntungkan secara psikologi, sebab para atlit tinju bertanding dihadapan pendukungnya sendiri, ” tutur Djasman.
Djasman menambahkan, kami berharap dukungan serta doa dari seluruh masyarakat Malut kepada atlit pelatda tinju Malut dengan cara datang menyaksikan secara langsung pertandingan guna memotifasi atlit kita di perhelatan pra PON XX nanti di Gor Ternate Sport Hall, Kel.Ubo – ubo Kec.Ternate Selatan, Kota Ternate, ” harapnya. (Iwan)
Komentar