HALSEL, CN – Walaupun Pembukaan Hari Kesatuan Gerak (HKG ) PKK ke 47 tinggkat Provinsi Maluku Utara (Malut), yang akan berlangsung di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) masih tinggal dua hari lagi, tetapi lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat kegiatan perayaan HKG di Kawasan Gelanggangan Olahraga (Gor) Gelora Bahrain Kasuba (GBK) di Desa Tuwokona Kecamatan Bacan, sudah ramai dipadati Warga Halmahera Selatan, yang datang bersama sanak keluarga, mulai dari sore sampai malam hari.
Bagaimana tidak lokasi yang dulunya Hutan Belantara kini disulap oleh Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan, menjadi Taman Saruma, yang didalamnya terdapat Miniatur Jakarta, diantaranya Monumen Saruma (Monas), Bundaran Hi, Taman Mini Indonesia, Istana Merdeka yang didepannya terdapat Air Mancur, dan Gedung MPR/DPR. Selain itu ada juga Menara Ifel, Candi Borubudur, Pirimida, Kincir Angin, Kebun bunga Lavender, Taman Anggrek, serta tempat permainan anak-anak.
Pada malam hari dilokasi GBK terlihat lebih cantik dengan hiasan lampu warna-warni disepanjang jalan serta lampu-lampu yang melingkar diseluruh pohon bambu.
Walaupun belum rampung, namun Taman dan miniatur-miniatur yang ada di Kawasan GBK, menarik minat Masyarakat Ibu Kota Labuha dan sekitarnya menjadikan lokasi ini untuk sekedar bersantai dan berfoto bersama keluarga, dan teman-teman.
Gunawan salah satu Masyarakat dari Desa Tomori yang berkunjung di Kawasan GBK ini, memberikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Halmahera Selatan yang sudah meruba wajah Ibu Kota Bacan menjadi lebih bagus, indah dan tertata seperti di Ibu Kota Jakarta.
“Ini luar biasa,Bacan semakin maju, kalau bagini torang tra usa pigi Jakarta lia monas sudah, so ada di Bacan ni, “ungkap Gunawan. (Bur)
Komentar