oleh

Sambut Pilkada 2020, Ansor dan KPU Kota Ternate Gelar Pengajian Demokrasi

TERNATE, CN – Guna mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Ternate, yang aman damai dan sejuk, Gerakan Pemuda (GP) Ansor-Rijalul Ansor Kota Ternate bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ternate mengadakan pengajian Demokrasi.

Kegiatan yang bertajuk ‘Merajut Demokrasi Santun, Damai, dan Bermartabat’ ini berlangsung di Pesantren Darul Falah Ternate, Senin (31/8/2020) malam.

Kegiatan itu, diikuti oleh jamaah Wali Songo, Kader Ansor, dan jamaah NU Ternate dengan menerapkan Protokol Kesehatan.

Ketua GP Ansor Kota Ternate, Rahdi Anwar menyebut, kegiatan ‘pengajian demokrasi’ itu sebagai hajatan awal KPU dalam penyelenggaraan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

“Kegiatan ini sebagai hajatan awal, di mana pengajian demokrasi ini selain mendengarkan materi, semua peserta akan disuguhi shalawatan yang dibawakan grup shalawat Majelis Wali Songo,” ucapnya.

Dirinya berharap, dalam pelaksanaan Pilkada serentak khususnya di Kota Ternate dapat menghasilkan pemilu berintegritas, jujur, komitmen, dan konsisten.  

Sementara itu, Komisioner KPU Kota Ternate, Soleman Patras mengatakan, kegiatan pengajian Demokrasi ini sebagai salah satu rangkaian sosialisasi Pilkada serentak di Ternate.

“KPU menggandeng Ansor mengadakan kegiatan sosialisasi dalam bentuk pengajian dan shalawatan dengan harapan keberkahan dzikir dan shalawat, pilkada serentak berlangsung adil, damai, dan jujur,” katanya. 

Soleman mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya sebagai bentuk ikhtiar menghadirkan pemimpin yang adil.

“Kami mengajak kepada Ansor Kota Ternate, untuk memberikan edukasi pemilu kepada masyarakat, khususnya dalam penggunaan Media Sosial,” pintanya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Kota Ternate, Kifli Sahlan juga mengajak masyarakat untuk menjadi pemilih Rasional.

“Pilihlah calon Kepala Daerah sesuai latar belakang yang jelas dan bukan karena janji-janji selama kampanye, apalagi yang berpotensi melanggar aturan,” kata Kifli mengajak. (Ridal CN)

banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250