HALSEL, CN – Asmar Bani membuktikan keseriusannya maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Provinsi Maluku Utara (Malut).
Ini dibuktikan dengan secara resmi mendaftar dirinya sebagai Bakal Calon Bupati Halsel) periode 2024-2029 ke Partai Demokrat.
Pendaftaran melalui LO Bakal Calon Bupati Halsel, Muhlas Jafar ke Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Halsel di Desa Tomori, Kecamatan Bacan, Komplek Jalan Baru, Selasa (16/4/2024).
Muhlas Jafar datang ke Sekretariat DPC Partai Demokrat Halsel diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Partai Demokrat Halsel, Masykur Ra. Mahdi bersama sejumlah pengurus Partai Demokrat lainnya.
“Asmar Bani sebagai Calon Bupati Kabupaten Halmahera Selatan yang menjalankan amanah masyarakat. Dan hari ini adalah Partai pertama yaitu Partai Demokrat. Saya datang untuk melakukan pendaftaran,” kata Muhlas Jafar kepada wartawan.
Selain itu, LO Calon Bupati Halsel itu juga bilang, selain Partai Demokrat, sejumlah Partai Politik lainnya juga jadi bidikan Asmar Bani.
“Insya Allah, sehari dua kami ke Partai Gerindra, PAN, PSI dan beberapa Partai Politik lainnya yang akan melakukan penjaringan hal yang sama,” ujar Muhlas Jafar.
Sementara itu, hal tersebut juga dibenarkan Ketua Tim Penjaringan Partai Demokrat Halsel, Masykur Ar Mahdi.
“Asmar Bani melalui LO Calon Bupati secara resmi menyerahkan berkas formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati Halsel. Sesuai mekanisme yang telah ditetapkan bahwa bagi siapapun Bakal Calon Bupati maupun Bakal Calon Wakil Bupati, wajib mengambil dan mengisi formulir pendaftaran,” jelas Masykur mengakhiri. (Hardin CN)
Komentar