oleh

Pemdes Tawa Serahkan 30 Unit Mesin Potong Rumput ke Warga

HALSEL, CN – Pemerintah Desa (Pemdes) Tawa, Kecamatan Bacan Timur Tengah, Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Provinsi Maluku Utara (Malut), menyerahkan bantuan 30 unit mesin potong rumput kepada 30 orang warga petani di Desa tersebut.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis dari Pemdes Desa yang diwakili Kepala Desa (Kades) dan seluruh Perangkat Desa kepada perwakilan masyarakat penerima bantuan.

Penyerahan tersebut berlangsung di Kantor Desa setempat, Minggu (9/7/2024).

Kades Tawa, Lonly Loleo saat menyerahkan bantuan tersebut meminta agar masyarakat penerima bantuan untuk menjaga dan merawatnya dengan baik dan tidak boleh salah menggunakan.

Kata Lonly, bantuan mesin pemotong rumput itu, bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat. Dimana, bagian dari perhatian pemerintah kepada masyarakatnya.

“Bantuan ini, sumber anggarannya dari ketahanan pangan 2024 dan sebanyak 30 unit Mesin Rumput untuk 30 warga,” jelas Kades Tawa, Lonly Loleo. (Hardin CN)

banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250

Komentar