HALSEL, CN – Kepala Desa Kaireu yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua APDESI Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) M Abubakar Malayu mengajak para Tim Sukses, ASN dan Para Kepala Desa agar bijak menggunakan media Sosial demi menjaga Netralitas.
Kepada Awak Media, Rabu (29/7/2020) Kepala Desa Kaireu yang juga Wakil Ketua APDESI Halsel, M Abubakar Malayu mengajak Rekan-Rekan Politisi ,Tim Sukses Bakal Calon Bupati Tahun 2020 Kabupaten Halamahera Selatan agar menggunakan media sosial dengan baik.
Pasalnya, banyak unggahan para Tim Sukses Bakal Calon Bupati Halsel yang ketika memposting Foto atau tulisan yang berisikan kampanye bakal calon Bupati Halsel selalu menandai Akun Facebook para Kepala desa dan para ASN.
“Saya atas nama pribadi dan Kapala Desa Kaireu Bacan Timur, memohon dan Minta Kepada Para rekan-rekan Politis, Tim Sukses yang baik Hati agar memosting Foto maupun Video kandidat Bakal Calon Bupati agar jangan tandai Kami,” tandasnya.
M Abubakar Malayu juga menyampaikan bahwa para Tim Sukses adalah bagian dari Teman dan sahabat.
“Para Tim Sukses adalah bagian dari sahabat kam, jadi gunakanlah media sosial dengan bijak,” imbuhnya.
Selain itu, Ia juga mengatakan bahwa para Calon kandidat yang maju di Bursa Bakal Calon Bupati adalah Para Putra terbaik Halsel.
“Kami para Kepala Desa ini, bukan Tim Sukses, tapi kami Pembina Politik Desa bertugas mengawal dan mengamankan Suara Rakyat di tingkat Desa,” tegasnya.
Selain itu, wakil Ketua APDESI Halsel itu juga berpesan, kepada para Tim Sukses, Kepala Desa dan ASN agar patuh pada ketentuan regulasi yang ada.
“Ayo berpolitik fengan baik, saling menghargai, menghormati, bukan untuk saling menjatuhkan,” pungkasnya. (Red/CN)