Aceh Singkil, CN – Kampung Lae Riman termasuk Kampung tertua di Kecamatan Simpang Kanan berdiri sebuah bangunan Gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Lae Riman terancam abrasi terbawa arus sungai Cirendang.
Pantauan media ini, Kampun Lae Riman yang sering di sebut Kampung Bulu Duri Pembangunan SDN Lae Riman sudah hampir di bibir sungai Cinendang sekitar 2 meter lagi akan terancam Longsor Wilayah Kecamatan Simpang Kanan Kabupaten Aceh Singkil, jumat (26/2/2021).
Dewi Boang Manalu, Kepsek SDN Lae Riman saat di konfirmasi (26/2) membenarkan Gedung Sekolah tersebut saat ini mengharapkan perhatian Pemerintah, terutama Talud pengaman gedung Sekolah ini sebelum terjadi hal yang tak di inginkan.
Menurut Dewi, pembangunan Talud pengaman Sekolah sangat di harapkan kepada Pemerintah pada umumnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Singkil Propinsi Aceh dan pusat untuk memprogramkan dengan segera mukin agar keamanan dan kenyaman belajar siswa-siswi.
“Pasalnya di sekolah ini memang masih banyak kebutuhan. Seperti Kantor bahkan pagar Sekolah yang di belakang arah pinggir sungai Cenendang jarak antara sekolah di bibir sungai tersebut tambah lagi terkait pemintaan permohonan proposal sudah pernah kita ajukan
karena pembangunan Talud pengamanan itu di perkiraan anggaran tinggi miliaran rupiah maka proposal kami tujukan ke Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), kalau tidak salah di akhir Tahun 2018 atau di Tahun 2019,” jelas Dewi Bong Manalu. (Muklis CN)