oleh

Kunjungan Sejumlah Menteri di Halsel Kecewakan LSM SAKTI

HALSEL, CN – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Serikat Kerakyatan Indonesia (SAKTI) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) kecewa dengan Kunjungan 10 Menteri Kabinet Presiden Joko Widodo di Kabupaten Halsel yang di jadwalkan pada Tanggal 23 Juni 2021 yang hanya menjadikan Bandara OESMAN SADIK sebagai tempat persinggahan sementara untuk melanjutkan perjalanan ke Pulau Obi Kawasi.

“Kunjungan 10 Menteri ke Kabupaten Halmahera selatan dan langsung ke Obi kawasi untuk meresmikan smelter baru Halmahera Persada Lygend (HPL) sangat mengecewakan masyarakat Halsel di antaranya Tokoh Masyarakat, Tokoh adat dan Tokoh Pemuda serta LSM di Halmahera Selatan,” ucap Ketua Sakti Halsel, Juwanda Sangaji, kepada media ini, Minggu (20/6/2021).

Menurutnya, para mentri sangat angkuh dan sombong tidak mau membuka ruang untuk berjumpa dengan masyarakat Halsel.

“Kami kecewa dengan kunjungan Para menteri kabinet Jokowi Dodo ini,” tuturnya.

Oleh karena itu, pihaknya mengecam keras kunjungan para Menteri tersebut lantaran katanya para Mentari tidak sama sekali memberikan waktu kepada Masyarakat, Tokok adat, Pemuda ataupun OKK di Kabupaten Halmahera Selatan untuk bertatap muka ataupun berdialog.

“Para Menteri tidak memberikan waktu kepada Masyarakat, Tokok adat, Pemuda ataupun OKK di Kabupaten Halmahera Selatan untuk bertatap muka ataupun berdialog terkait menuju Kabupaten Halmahera Selatan yang juga butuh untuk diperhatikan baik dalam Pembangunan Ekonomi dan lain-lain,” tutupnya. (Red/CN)

banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250