oleh

Setelah 51 Tahun Hijrah Cucu Sultan Ke 18, Kembali Ke Bacan

LABUHA, CN – Kedatangan Dano Siti Kamarullah di Pulau Bacan Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara (Malut) disambut hangat dan gembira oleh Para keluarga serta Perangkat Adat Kesultanan Bacan. Dano Siti Kamarullah tiba di Bacan pada Sabtu Kemarin, (23/11), bersama ketiga anak dan menantunya.

Dano Siti Kamarullah merupakan salah satu cucu yang masih hidup dari Sultan ke 18 Muhammad Oesman Sjah dengan Permaisuri Boki Hongi. Sultan Oesman Sjah dan Permaisuri Boki Hongi hanya memiliki satu putra yang di beri nama Dano Abdulah.

Dano Abdullah merupakan Bapak dari Dano Siti Kamarullah.Dano Siti adalah anak bungsu dari 5 bersaudara, ke 4 Kakak-kakak dari Dano Siti telah meninggal Dunia, diantaranya, Dano Hajar, Dano Bakar, Dano Aisa dan Dano Baba.

Dano Siti Hijrah dari Bacan ke Jawa, Kota Surabaya pada tahun 1968,dan sekarang setelah 51 tahun cucu dari Sultan ke 18 ini kembali ke Pulau Bacan.

Wanita yang sudah berumur 88 tahun ini adalah wanita pertama Maluku yang menjadi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) tingkat Kabupaten Maluku Utara, dari Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia ( Masyumi ) pada tahun 1956 dan mengakhiri masa jabatannya pada tahun 1960.

Kedatangan Dano Siti di Lipu Bacan menjadi pengobat rindu oleh seluruh sanak keluarga dan juga para perangkat Adat Kesultanan Bacan.

Pada hari Minggu, 24/11, Dede Siti bersama Keluarganya mengunjungi Kadatong Kesultanan Bacan untuk bersilahturahmi. Saat tiba di Kadatong Kedatangan Dano Siti disambut oleh Para Perangkat Adat Kesultanan Bacan serta diiringi dengan lagu dan tarian Dendang. Sebagai Cucu dari Sultan ke 18, Dano Siti dipayungi dengan Payung Kebasaran saat memasuki Kadatong.

Merasa dirinya disambut dengan begitu terhormat dan sangat sakral Cucu dari Sultan Muhammad Sjah inipun merasa terharu dan meneteskan air mata, bahkan Keluarga yang ikut mendampinginya pun ikut menangis.

Tidak hanya sampai disitu saja, Cucu Sultan Bacan ini juga diarahkan langsung menuju ke ruangan Keluarga Kadatong Bacan, serta disuguhkan dengan tarian Marabose. Dimana Tarian Marabose adalah salah satu tarian khusus untuk menyambut kerinduan dari Masyarakat Bacan atas kedatangan sosok Sultan, atau keturunan Sultan yang sudah lama meninggalkan Bacan. Hal ini disampaikan oleh Ompu Juru Tulis Ra Kesultan Bacan, Tufail Iskandar Alam saat memberikan sambutan.

“Kalau diluar tadi adalah tarian pada umumnya, tetapi untuk Tarian Marabose ini dan ruangan ini adalah bantuk kerinduan Masyarakat Bacan dalam menyambut Dano Siti yang telah sekian lama ditunggu dan sakarang baru muncul dilipu Bacan,”kata Tufail.

Tufail juga menjelaskan bahwa Dano Siti perna kembali ke Bacan pada saat perombakan Kubah Masjid Kesultanan Bacan pada tahun 1968, dan yang memberikan sambutan pertama adalah Dano Siti Kamarullah.

“Dano Siti adalah salah satu Keturunan Sultan Muhammad Oesman Sjah yang masih hidup, atas nama Sultan Geri mengucapkan terima kasih banyak, dan semoga selalu diberikan kesehatan dan umur panjang,” tutup Tufail.

Pada kesempatan yang sama Jogugu Kesultanan Bacan, Mohdar Arif mengucapkan terimah kasih banyak dan ucapan selamat datang kepada Dano Siti Kamarullah di Bacan.

“Hari ini saya merasa senang dan bersyukur dapat bertemu dengan Cucu dari Sultan ke 18 Muhammad Oesman Sjah, ini pertama kali saya ketemu Beliau, semoga Beliau selalu diberikan kesehatan dan umur panjang, sehingga kita semua dapat bertemu kembali,”ungkapnya

Mewakili Dano Siti Kamarullah, Muhlis Akatiri anak dari Dano Siti mengucapkan rasa syukur dan ucapan terimah kasih kepada para perangkat Adat Kesultanan Bacan beserta Keluarga besar ibundanya. “Atas nama keluarga kami mengucapkan terima kasih atas penyambutan ummi kami di Kadatong ini,”ucap Muhlis.

Muhlis juga menyampaikan bahwa Uminya (Dano Siti) meminta untuk dibawah ke Bacan karena rindu akan Keluarga di Bacan.
“Saya juga tidak menyangka Umi tahun ini minta ke Bacan, katanya Rindu Keluarga di Bacan,”terang Muhlis.

Selanjutnya Dano Siti dibawah berkeliling sambil melihat Kadatong Bacan saat ini. Kemudian Dano Siti melakukan temu kangen bersama para Keluarga besarnya dan berfoto bersama.

Dano Siti juga akan berkunjung ke Masjid Kesultanan Bacan sekaligus berjiarah ke Makam Leluhurnya, dan selanjutnya akan memberikan santunan kepada anak-anak yatim. (Red)

banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250

Komentar