Labuha, CN -Rapat Koordinasi terkait kesiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi Maluku Utara III yang akan berlangsung di Kabupaten Halmahera Selatan. Rakor yang berlangsung di Ruang Rapat Kantor Bupati ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Helmi Surya Botutihe. Rabu, 27 November 2019.
Hadir pula dalam rapat Asisten 1 Bidang Pemerintahan Amiruddin Dukomalamo, para Pimpinan SKPD, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kab. Halsel, dan para Pengurus Cabang (Pengcab) Olahraga.
Dalam rapat tersebut, Sekda Helmi Surya Botutihe menyampaikan bahwa kurang lebih 2 minggu waktu tersisa menuju hari pelaksanaan Porprov III, segala persiapan sudah harus rampung.
“Semua persiapan baik itu daftar venues, penginapan, transportasi sampai konsumsi dirampungkan dan dipastikan dengan pihak yang bersangkutan”, ujarnya.
Selain itu, Sekda juga mengatakan bahwa salah satu unsur penunjang kesuksesan Porprov III nanti adalah Ceremonial Pembukaan sampai Penutupannya.
“Untuk itu, acara pembukaan harus benar-benar dipersiapkan dengan baik, begitu juga dengan acara penutupan Porprov III nanti”, himbaunya.
Sementara itu, Abdillah Kamarullah menyampaikan terkait penginapan untuk 991 orang peserta Porprov III telah disiapkan, begitu juga dengan Venues Pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) nanti.
“Terkait penginapan juga telah kami siapkan. Kemudian untuk kendaraan akan disiapkan mobil Pick-up yang diharapkan dari masing-masing dinas juga dapat berpartisipasi menyediakan mobil, dan untuk konsumsi kami sudah mengkoordinasikannya dengan PKK”, jelasnya.
Adapun Daftar Venues Pertandingan Cabor nanti diantaranya, Sepak Bola dan Voli akan berlangsung di Samargalila dan Gelora Bahrain Kasuba, Taekwondo dan Kempo akan berlangsung di Gedung Futsal Arlen, Karate dan Pencak Silat di Aula Mesjid Raya, Tinju akan berlangsung di depan Miniatur Istana Negara, Bermotor di sirkuit dadakan Jalan Raya Tomori-Labuha. (Red)
Komentar