Dalam Waktu Dekat, Polda Malut Akan Gelar Operasi Gratis Selah Bibir

TERNATE, CN – Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara (Malut) akan menggelar Kegiatan Bakti kesehatan dalam bentuk operasi gratis selah bibir dan selah langit-langit dalam rangka memperingati hari bhayangkara ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 juli lalu.

Kegiatan ini bertujuan menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif dan masyarakat semakin produktif.

Bakti kesehatan polri ini menindaklanjuti surat telegram dari Kapolri 842/VI/IJK/6.3-2020 Tentang Memperingati Hari Bhayangkara ke 74 berupa operasi celah bibir dan celah langit-langit secara gratis.

Karumkit Bhayangkara Polda Malut, Kompol drg. Tenang Wahyudi, didampingi Kaur Mitra Bidhumas Polda Malut, AKP Eksan Umanailo dalam konferensi pers, rabu (29/7/2020) menyebut, dengan situasi dan kondisi masyarakat indonesia yang sedang mengalami dampak pandemi ini tentu apapun bantuannya tetap akan sangat berarti buat masyarakat.

“Dengan bantuan itu diharapkan akan terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif. Diharapkan masyarakat semakin produktif dimasa pandemi ini, sehingga bisa segera keluar dari situasi krisis,” ucapnya.

Ia menambahkan, rencana pelaksanaan bakti kesehatan polri ini akan dilaksanakan pada tanggal 13, 14, dan 15, sehari sebelumnya tanggal 12 akan dilaksanakan screaning terhadap pasien yang sudah mendaftar.

“Tim yang bakal mekalukan operasi itu adalah tim bedah plastik Surabaya yang bekerja sama dengan perapi-perapi, yakni perhimpunan ahli bedah plastik Indonesia dan organisasi kemanusiaan smelren,” imbuhnya.

Sementara Untuk kuota sendiri, lanjut dia, dibatasi tahap pertama sebanyak 20 orang yang tersebar di wilayah Maluku Utara.

“Olehnya itu bagi yang ingin mendaftar silahkan datang ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Malut, pasien yang sudah mendaftar akan discreaning pada tanggal 12,” pungkasnya. (Ridal CN)

Gara-Gara Nurlela Syarif, Acara Peletakan Batu Pertama DPW NasDem Gagal

TERNATE, CN – Tidak Dilibatkan dalam kegiatan Peletakan Bantu Pertama Pembangunan Kantor DPW NasDem Maluku Utara (Malut) yang dilakukan Sekretaris Jendral (Sekjen) DPP Partai NasDem, Johnny G Plate, membuat DPD NasDem Kota Ternate mengecam Nurlaela Syarif.

Terjadi adu mulut antara Pengurus DPD NasDem Kota Ternate dengan Ketua Panitia acara peletakan batu pertama Kantor DPW NasDem Malut Nurlaela Syarif.

Cik cok ini terjadi di lokasi kegiatan pelatakan batu pertama, tepatnya di Kelurahan Makasar Timur Kota Ternate, Selasa (28/7/2020).

Acara yang rencananya dihadiri Sekjen Partai NasDem ini, Ketua Panitia Nurlaela Syarif tidak melibatkan DPD NasDem Kota Ternate, malah Nella sapaan akrabnya, lebih memilih melibatkan komunitas pribadinya, yakni Solidaritas Teman Nurlaela Syarif (Talas) Center. Padahal acara yang di adakan itu merupakan acara Partai bukan acara pribadi Nurlaela Syarif.

Akibatnya, terjadi ketersinggungan pengurus DPD NasDem Kota Ternate, belum lagi lokasi acara peletakan batu pertama Kantor DPW NasDem Malut bersebelahan dengan Kantor DPD NasDem Kota Ternate.

Anehnya, Komisi III Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ternate ini, nampaknya enggan melibatkan DPD NasDem Kota Ternate sebagai tuan rumah, bahkan tidak mengetahui agenda acaranya.

Karena itulah, DPD NasDem Kota Ternate mengecam Nurlaela Syarif telah melakukan penyisipan kepentingan pribadi dalam acara partai.

Wakil Sekretaris DPD NasDem Kota Ternate M. Lessy, yang merasa teringgung dengan sikap Nella ini, langsung menghampirinya dan mempertanyakan kenapa pengurus DPD NasDem Kota Ternate tidak dilibatkan, tapi melibatkan Komunitas Talas Center.

“Komunitas Talas Center itu kader partai atau bukan. Seharunya DPD NasDem Kota Ternate dilibatkan, bukan komunitas pribadi, baca AD/ART Partai supaya tahu,” tutur M. Lessy dihadapan Nella Syarif yang juga Ketua Fraksi NasDem DPRD Kota Ternate ini.

“Acara peletakan batu pertama di samping Kantor DPD NasDem Kota Ternate, tapi kenapa sampai saat ini DPD NasDem Kota Ternate belum mendapatkan undangan,” tanya Lessy kepada Nella dan Ketua Korwil NasDem Maluku-Maluku Utara, Rosita Usman.

Meresepon reaksi Lessy, sontak Nella menyebut, dirinya tidak mempedulikan dengan AD/ART Partai.

“Biasa saja kamu Amu (Lessy), dan saya tidak peduli dengan AD/ART Partai,” jawab Nella.

Hal yang sama juga dipertanyakan Bendahara DPD NasDem Kota Ternate Abd Rasyid Daud. Dirinya mempertanyakan kepada Korwil NasDem Maluku-Maluku Utara Rosita Usman, terkait acara yang tidak diketahui DPD NasDem Kota Ternate. Sebab acara ini dihadiri langsung Sekjen DPP Partai NasDem.

Denga demikian, Rosita menyebut, bahwa Ia tidak tau menahu soal undangan karena kedatangannya hanya untuk memantau persiapan acara.

Sementara itu, Ketua DPW NasDem Malut Ahmad Hatari mengatakan, acara peletakan batu pertama yang dijadwalkan, Rabu (39/7), akhirnya dibatalkan, karena Sekjen DPP Partai NasDem Johnny G Plate tidak bisa datang ke Maluku Utara.

“Pak Sekjen balik ke Jakarta, dipanggil Presiden untuk rapat kabinet di istana Bogor, sehingga acara peletakan batu pertama ditunda,” Jawab Hatari, lewat pesan singkatnya.

Hingga berita ini di publis, awak media mencoba menghubungi Nurlaela Syarif selaku Ketua Penyelenggara kegiatan lewat Telepon selulernya tidak direspon. (Ridal CN)

Akibat Pandemi, IAIN Ternate Tak Berkurban

TERNATE, CN – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate, Maluku Utara, belum melakukan Kurban di lingkup Kampus di Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1441 H/2020 M, akibat Pandemi Covid-19.

Sebagai pengurus Mesjid IAIN Ternate, Ahmad Dardiri menyebut, untuk pengadaan hewan kurban, IAIN ternate belum siap dan belum melaksanakan kurban jelang hari raya Idul Adha.

“Untuk kurban, IAIN Ternate tidak melakukan Kurban akibat kondisi pandemi Covid-19,” ucap Ahmad saat dikonfirmasi Wartawan di kediamannya, Senin (27/7/2020).

Kata dia, IAIN Ternate pun kemungkinan belum melaksanakan sholat Idul Adha, karena masih kurangnya mahasiswa dan Dosen di Kampus IAIN Ternate.

“Itu pun juga IAIN Ternate belum melakukan sholat Idul Adha, karena memang semua mahasiswa juga kuliahnya masih jarak jauh (Online),” katanya.

Ia menambahkan, bukan baru kali ini tidak dilaksanakannya shalat hari raya, sebelumnya shalat hari raya Idul Fitri juga tidak dilaksanakan di Mesjid IAIN Ternate.

“Setiap hari jumat belum di laksanakan sholat, yang hanya di laksanakan sholat seperti biasa yakni sholat dzuhur, dan di mesjid IAIN Ternate sudah semenjak Bulan Suci Ramadhan sudah tidak lagi di laksanakan sholat tarawih sampai di lebaran idul fitri kemarin juga tidak di laksanakan,” imbuhnya.

Lanjut dia, sejauh ini belum ada arahan maupun himbauan dari Rektor IAIN Ternate. Tetapi, kata dia, bahwa kemungkinan kali ini Shalat Idul Adha juga tidak dilaksanakan.

“Sampai sejauh ini belum ada himbauan dari rektor untuk melaksanakan Sholat Idul Adha,” tutup Ahmad. (Ridal CN)

Alumni Akpol 91 Bagikan 500 Paket Sembako di Ternate

TERNATE, CN – Alumni Akademi Kepolisian (AKPOL) Tahun 1991 ‘Bhara Daksa’ pagi tadi bertempat di Landmark Kota Ternate, Maluku Utara, menggelar Bakti Sosial kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 secara langsung di Kota Ternate dengan sasaran komunitas-komunitas ojek dan tenaga kerja bongkar muat (TKBM) serta masyarakat yang membutuhkan dengan jumlah total sembako yang dibagikan sebanyak 500 Paket Sembako, Senin (27/72020).

Hal tersebut merupakan bentuk rasa syukur di 29 Tahun pengabdian Akpol Tahun 1991 mengabdi kepada masyarakat, Bangsa dan Negara melalui Institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Kegiatan kemanusiaan tersebut dihadiri langsung oleh Perwakilan Alumni angkatan 91 dari Mabes Polri, yakni Kombes Pol. Sony Sanjaya dan Kombes Pol. Gunarso.

Dalam Sambutanya Kombes Pol. Sony Sanjaya menyampaikan, bahwa lulusan Akpol 1991 yang bernama Batalyon ‘Bhara Daksa’ sudah berkecimpung dalam tugas Kepolisian yang sudah tersebar dari Sabang Sampai Merauke, oleh karena itu tepat di 29 Tahun pengabdian ‘Bhara Daksa’ menggelar Bakti Sosial di seluruh Nusantara, tidak terlepas juga di Maluku Utara.

“Pada 29 Tahun pengabdian ini, kita sudah tidak bisa di lepaskan bahwa kita sudah menyatu dengan masyarakat, jadi apa yang di rasakan oleh masyarakat, kita juga merasakannya, oleh karena itu di situasi Pandemi Covid-19 ini Alhamdulilah kami angkatan 91 melaksanakan dengan cara saling berbagi dengan melaksanakan Bakti Sosial,” ucapnya.

Ia menambahkan, semoga kegiatan yang dilakukan Alumni Akpol 91 ini dapat memotivasi angkatan-angkatan Polri yang lain atau yang memiliki Kelebihan Rezeki agar dapat berbagi kepada Masyarakat yang membutuhkan ditengah Pandemi Covid-19.

“Kegiatan Bakti Sosial ini tetap menerapkan protokol kesehatan dan saat pelaksanaan pembagian sembako dilaksanakan dengan metode door to door guna mencegah penyebaran Covid-19,” imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dir Reskrimsus Polda Maluku Utara Kombes Pol. Alfis Suhaili, dan juga Kapolres Ternate AKBP Aditya Laksimada. (Ridal CN)

32 Tahun Pengabdian, AKABRI 88 Gelar Baksos

TERNATE, CN – Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) 88 dalam rangka memperingati 32 Tahun pengabdian untuk Indonesia, Alumni AKABRI 88 Gelar Bakti Sosial dengan tema ’32 Tahun pengabdian Untuk Indonesia Peduli Melawan Covid-19′ yang di laksanakan secara serentak di Seluruh Indonesia dan puncaknya dilaksanakan di Jakarta tanggal 26 Juli 2020 yang akan dipimpin langsung oleh Jenderal Pol. Drs. IDHAM AZIZ, M.Si selaku Kapolri.

Alumni AKABRI angkatan 88 ini merupakan Angkatan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal Pol. Drs. Idham Aziz, M.Si, yang seangkatan juga dengan Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum.

Bertempat di Lapangan Apel Polda Maluku Utara, jumat (24/7/2020) Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum, memimpin secara langsung Apel Pelepasan Pasukan Kemanusiaan dalam Pendistribusian bantuan sosial kepada masyarakat terdampak Covid-19 yang ada di Maluku Utara dengan Jumlah bantuan sebanyak 500 Paket Sembako.

Dari 500 Paket Sembako itu, 100 Paket di Distribusikan Oleh Dit Polairud Polda Maluku Utara di Masyarakat Pesisir dan Nelayan, 100 Paket di Distribusikan Dit Samapta Polda Maluku Utara, 100 Paket didistribusikan Sat Brimob Polda Maluku Utara, 100 Paket didistribusikan Dit Binmas Polda Maluku Utara dan 100 Paket di distribusikan Bhabinkamtibmas Polres Ternate.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Maluku Utara secara simbolis memberikan Bantuan Sembako Kepada Perwakilan Personel Polda Maluku Utara untuk dapat diberikan kepada masyarakat yang memang sangat membutuhkan di tengah Pandemi Virus Corona.

Dalam sambutanya, Kapolda Menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai wujud bentuk kepedulian untuk menanggulangi Pandemi Covid-19.

“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud Kepedulian, partisipasi dan semangat gotong royong dari Alumni Angkatan 88 untuk membantu menanggulangi Pandemi Virus Corona (Covid-19) di tanah Air khususnya di Wilayah Maluku Utara” ucap Kapolda.

Dengan kegiatan ini, kata dia, diharapkan dapat memberikan makna dan semangat Positif dalam menghadapi Pandemi Covid-19, serta kepada semua Personel Polri bukan hanya Angkatan 88 AKBRI ataupun AKPOl tetapi semua Angkatan Polri dapat memanfaatkan kesempatan ini sebagai wujud perjuangan bersama sekaligus menambah amal ibadah kita semua.

“Mari kita tunjukan kepedulian kepada diri kita, Keluarga Kita, saudara kita, teman kita, ditengah Covid-19 ini kita semua bersaudara dan saling meningkatkan Kepedulian satu dengan yang lain,” tutup Kapolda.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolda Maluku Utara Brigjen Pol. Lukas Akbar Abriari, S.I.K., M.H, Irwasda Polda Maluku Utara, Pejabat Utama Polda Maluku Utara dan Seluruh Peserta Apel Pendistribusian. (Ridal CN)