Air Laut Pasang 2021, Kondisi Desa Kokotu Makin Memprihatinkan

HALSEL, CN – Kondisi Desa Kokotu Kecamatan Bacan Barat Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara (Malut) makin memprihatinkan. Mengapa tidak? Ini terjadi akibat Air Laut Pasang Gelombang Tinggi yang melanda diperairan wilayah Halsel pada Tahun 2021 lalu.

Kepala Desa (Kades) Kokotu, Susmi Idris kepada wartawan cerminnusantara.co.id, Rabu (1/2/2023) menjelaskan, Air Laut Pasang saat itu terjadi selama 6 Hari berturut-turut pada Bulan November 2021.

Akibatnya, Puluhan Rumah warga dan Talud penahan ombak di sepanjang Pantai Desa Kokotu rusak parah.

Susmi mengatakan, sejak terjadinya Air Laut  Pasang Gelombang Tinggi itu, kini menjadi kekhawatiran warga. Sebab, jika kembali terjadi tanpa Talud penahan ombak, maka Rumah warga bahkan bangunan Rumah Ibadah akan menjadi sasaran terjangan Ombak.

“Jika ini tidak diperbaiki secepatnya, dikhawatirkan Rumah warga dan Mesjid diterjang ombak lantaran tidak ada Talud penahan Ombak. Apalagi posisi Mesjid tempatnya didekat Pantai seperti itu,” tuturnya.

Susmi juga mengaku, pasca terjadinya Air Pasang saat itu, dibeberapa hari kemudian, Bupati Halsel, Usman Sidik dan pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Halsel langsung berkunjung ke Desa Kokotu.

“Mewakili masyarakat Desa Kokotu, kami berharap agar Pemerintah Daerah (Pemda) segera memperbaiki Talud Penahan Ombak untuk melindungi Desa dari terjangan Ombak,” tutupnya. (Hardin CN)