HALSEL, CN – Tragedi tenggelamnya KM. Cahaya Arafah di perairan Gane Barat Utara Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara (Malut) mengundang keprihatinan dan kesedihan banyak pihak. Duka yang dirasakan bersama ini tidak luput dari perhatian dan rasa empati pengurus DPC PKB Halsel.
Pada Harlah PKB yang ke-24 Tahun 2022 ini, DPC PKB Halsel bersama anggota DPRD Dapil III Fraksi PKB Halsel, Alwan K. Hi Bode menyambangi korban tenggelamnya KM. Cahaya Arafah di Desa Dolik, Desa Tokaka dan Desa Fulai Kecamatan Gane Barat Utara.
Dalam kesempatan itu, Alwan menyampaikan, kunjungannya ke Desa Dolik bersama jajaran Pengurus DPC PKB Halsel, bukan semata-mata memperingati Harlah PKB, akan tetapi sikap berbagi duka, saling tolong-menolong.
Menurutnya, ini merupakan kewajiban bagi seluruh umat islam. Oleh karena itu, pihaknya hadir di tengah-tengah masyarakat sebagai rasa kemanusiaan dan peduli terhadap sesama.
“Sebelumnya, kami jajaran Pengurus DPC dan saya secara pribadi mengucapkan turut berbelasungkawa sedalam-dalamnya atas musibah ini. Semoga seluruh korban yang selamat dan keluarga korban yang meninggal diberikan ketabahan dan keikhlasan, sedangkan korban yang meninggal semoga Khusnul khatimah dan dimasukkan ke surga Allah SWT,” ujar Alwan K.Hi Bode, Minggu (24/7).
Selepas mendoakan korban, DPC PKB Halsel bersama anggota DPRD Dapil III Fraksi PKB itu memberikan bantuan sembako kepada korban yang masih selamat dan keluarga korban yang telah meninggal.
Selain itu, DPC PKB Halsel juga berharap, semoga korban tenggelam KM. Cahaya Arafah yang selamat dan keluarga korban meninggal bisa senantiasa mendapat bantuan baik dari Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan ataupun dari pihak swasta lainya.
“Dikesempatan ini, saya mengajak kepada kita semua mari kita saling bahu-membahu membantu para korban, agar bisa meringankan beban mereka,” tutup anggota DPRD Halsel Dapil Gane itu. (Sain CN)