Gubernur Malut Serahkan Bantuan Alkes dari Presiden Jokowi ke Pemda Halsel

HALSEL, CN – Untuk menekan penyebaran Covid-19 dan sebagai bentuk perhatian terhadap warga di seluruh Indonesia di tengah pandemi Covid-19, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyerahkan bantuan Alat Kesehatan ke sejumlah Provinsi termasuk Provinsi Maluku Utara (Malut), salah satunya Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel).

Bantuan Alat Kesehatan dari Presiden itu diterima oleh Gubernur Malut KH. Abd Gani Kasuba (AGK) dan kemudian Gubernur menyerahkan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halsel melalui Bupati Usman Sidik pada kegiatan rapat koordinasi terbatas sektor perikanan budidaya dengan menghadirkan kepala Daerah se-Provinsi Maluku Utara di Labuha.

Bantuan Alat Kesehatan yang diberikan Presiden Jokowi berupa oksigen, tali oksigen dengan paket Isolasi Mandiri (Isoman).

Gubernur Malut, AGK saat menyerahkan bantuan tersebut mengatakan, ini bantuan dari Presiden RI yang di kirim ke sejumlah Provinsi termasuk Maluku Utara, sehingga dirinya menyerahkan bantuan tersebut kepada Bupati Halsel, Usman Sidik.

“Semoga Alat Kesehatan yang saya serahkan ini bisa bermanfaat untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Halmahera Selatan,” harapnya.

Sementara itu, Bupati Halsel Usman Sidik kepada wartawan usai kegiatan mengatakan, dirinya berterima kasih kepada Presiden RI karena sangat peduli terhadap masyarakat di Maluku Utara dan khususnya di Halsel.

“Dengan adanya alat kesehatan yang baru diserahkan ini, saya akan minta Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) untuk gunakan semaksimal mungkin terkait pencegahan Covid-19,” pungkasnya. (Red/CN)