HALSEL, CN – Sebuah berita Hoaks tersebar. Berita itu, menuduh Kepala Desa (Kades), Tawa Kecamatan Bacan Timur Tengah, Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Provinsi Maluku Utara (Malut), diduga menyalahgunakan Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2023 melalui aksi Demo.
Sebab dalam berita tersebut, ada oknum yang mengatasnamakan Ketua Pemuda Desa Tawa berkomentar di salah satu Media Online bahwa Ketua Pemuda Desa Tawa, Armiles Karim dan Pemuda lainnya bersama masyarakat menggelar aksi demo didepan Kantor Desa pada Jumat (21/10/2023).
“Tidak ada yang namanya Demo di Desa Tawa. Apalagi soal berita disalah satu media itu, tidaklah benar. Mengapa? Karena kami dari Pemuda maupun masyarakat dengan Pemerintah Desa (Pemdes) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) selama ini aman-aman saja. Tapi kenapa ada berita seperti itu. Sudah begitu, kenapa dalam berita tersebut seakan-akan saya ada berorasi didepan Kantor Desa. Ini memang aneh sekali,” kesal Ketua Pemuda Desa Tawa, Armiles Karim saat ditemui wartawan cerminnusantara.co.id, Senin (23/10).
Dalam pemaparannya, ia mengaku kaget dan menyesalkan ada oknum yang sudah mengatasnamakan Ketua Pemuda Desa Tawa yang dengan sengaja ingin membuat kegaduhan di Desa.
“Jadi saya atas nama Ketua Pemuda Desa Tawa mewakili seluruh Pemuda di Desa serta selaku masyarakat Desa Tawa dengan tegas bahwa tidak ada aksi Demo di Desa Tawa seperti yang tersebar di Media dan itu bohong,” tutup Ketua Pemuda Desa Tawa yang juga Sekretaris Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMNI) Cabang Halsel itu. (Hardin CN)