Kodim 1509/Labuha Lepas Personil Pindah Satuan

HALSEL, CN – Sejumlah Prajurit Kodim 1509/Labuha dan Ibu Persit KCK Cabang XXXVII mengikuti acara korp raport pindah satuan yang dipimpin Dandim 1509/Labuha Letkol Inf Untung Prayitno.S.I.P.,M.Han bertempat di Aula Makodim 1509/Labuha, Senin(22/03/2021).

Turut serta dalam Upacara Korp Raport Pindah Satuan Plh. Pasi Intel Kapten Inf Ariep Hamdi Mulya, Pasi Ops Kapten Czi Mustamin, Dan Unit Intelektual Letda Inf Samuel Anu, dan Ibu Ketua Persit KCK Cab XXXVII Ny Uly Untung Prayitno.

Upacara Korp Raport Pindah Satuan Personel yang digelar sabagai tradisi satuan dengan tujuan memberikan penghormatan bagi prajurit yang keluar satuan agar selalu mencintai dan mengenang semasa dinas di satuan lama dan segera menyesuaikan diri serta memberikan kontribusi yang positif di satuan baru.

Sebagian Besar Prajurit TNI sudah pernah merasakan pindah satuan atau akan ikut merasakan perpindahan personil, karena datang dan pergi ditubuh TNI itu sudah biasa, agar Regenerasi Personil dan sistem akan tetap berjalan sesuai arah yang telah ditetapkan.

Tour of Duty sebagai bentuk penyegaran, Pembinaan Karir dan Memenuhi Kebutuhan satuan yang akan dituju. Sehingga perlu dilakukan Perpindahan Personil.

Dalam kort raport dilaporkan personil Kodim yang dirotasi, Serka Wahyu Kurnia Akbar pindah satuan ke Kodim 1509/Labuha. Atas perpindahan tugas itu, Letkol Inf Untung Prayitno menyampaikan, bahwa kort raport pindah satuan ini sesuai dengan keinginan dari yang bersangkutan dan merupakan bagian dari pembinaan personel dan proses dinamisasi dalam rangka meningkatkan kinerja organisasi Jajaran TNI

Selain menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan, Dandim pun mengapresiasi kinerja personil yang telah berkarya di satuan Kodim 1509/Labuha

“Satuan mengucapkan terima kasih atas segala kontribusi positif, sumbangan pemikiran dan usaha serta kerja kerasnya selama mengemban dan mengabdi jabatan di Kodim 1509/Labuha Saya pun meminta segera menyesuaikan diri dengan mengedepankan ketelitian, ketepatan waktu dan dapat menjaga kepercayaan pimpinan dan untuk tetap menjaga nama baik satuan Kodim 1509/Labuha di tempat yang baru,” tutur Letkol Inf Untung Prayitno.S.I.P.,M.Han.

Saat upacara berlangsung Dandim menyerahkan tanda penghargaan kepada personel pindah satuan. Sementara pada acara tambahan Dandim 1509/Labuha atas nama satuan dan jajaran memberikan bingkisan serta penghormatan dari Seluruh personil Upacara yang turut Hadir di Upacara Korp Raport Pindah satuan. (Red/CN)