Mahasiswa Mandioli Desak Bupati Halsel Copot Ridwan Kamarullah yang Baru Dilantik Jadi Camat

TERNATE, CN – Ikatan Mahasiswa Mandioli (IKAMA) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara (Malut) secara menolak Ridwan Kamarullah sebagai Camat Mandioli Selatan yang dilantik Bupati Halsel, Usman Sidik beberapa waktu lalu.

Organisasi yang menaungi seluruh Mahasiswa 2 Kecamatan di Pulau Mandioli itu, mendukung penuh aksi penolakan masyarakat setempat pada Senin (14/3/2022) yang memalang Kantor Camat Mandioli Selatan sebagai bentuk protes dan penolakan terhadap Camat yang baru dilantik Bupati Halsel itu.

Sekretaris Umum, IKAMA Halsel, Asri S. Gososra kepada wartawan
mengatakan, Camat yang baru dilantik Bupati Halsel tersebut, sudah pernah membuat geger masyarakat setempat pada saat masih menjabat sebagai Camat dimasa Bupati Halsel sebelumnya Bahrain Kasuba.

“Ridwan Kamarullah ini pernah menjabat Camat Mandioli Selatan di masa kepemimpinan mantan Bupati Bahrain Kasuba, dan Ridwan sudah pernah buat geger masyarakat dan prataur di Kecamatan sejak itu. Maka dari itu, atas nama organisasi, kami menolak keras Ridwan sebagai sebagai Camat Mandioli Selatan,” tegasnya kepada wartawan, Rabu (16/3) di Ternate.

Ia menegaskan, masalah penolakan warga terhadap Camat yang baru ini, telah didukung penuh oleh seluruh Mahasiswa dari Pulau Mandioli. Oleh karena itu, ini harus menjadi perhatian serius oleh Bupati Usman Sidik dan Sekda, Saiful Turuy.

Asri juga menyarankan, agar Camat Mandioli Selatan tersebut sebaiknya di copot dari jabatannya, karena jangan sampai dia kembali membuat geger masyarakat.

“Dia harus dicopot , karena sudah tidak layak lagi jadi Camat mandioli Selatan karena di lihat dari kinerja buruknya di masa kepimpinan mantan Bupati Bahrain Kasuba,” tegasnya.

Asri mengaku, dari informasi yang diterimanya dari masyarakat setempat bahwa Ridwan Kamarullah di masa kepimpinannya dulu, sudah di cap merah oleh masyarakat. Karena menurut masyarakat, Ridwan Kamrullah banyak meninggalkan persoalan semenjak menjadi Camat. Salah satunya tidak membayar tuntas gaji Honorer tenaga Honor di Kecamatan.

Dirinya mendesak Bupati Usman Sidik untuk secepatnya memberhentikan Ridwan Kamrullah sebagai Camat Mandioli Selatan.

“Kalau tidak diberhentikan, maka kami akan konsolidasi seluruh masyarakat Mandioli Selatan untuk sama-sama ke Kantor Bupati,” tutupnya. (Red/CN)