PKS Tekad Kembali Menangkan Pilkada Halsel 2020-2025

HALSEL, CN – Rapat Koordinasi Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejaterah (PKS) Halmahera Selatan (Halsel) sekaligus dengan resmi penyerahan Surat Keputusan (SK) DPP PKS kepada Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Usman-Bassam pada Pilkada Halsel 2020 mendatang.

Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) DPD PKS treining orientasi PKS Syukuran Aleg dan penyerahan SK Calon Bupati Halsel di serahkan oleh Ketua DPD PKS Halsel Husni Salim M.Pd. Kepada kedua pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Halsel yang diterima langsung oleh Usman Sidik, yang didampingi Bassam Kasuba, bertempat di Aula Kantor PKS. Minggu, (16/02/2020).

Ketua DPW PKS Malut Ridwan Husen M.Pd.i dalam sambutannya mengaku, SK yang di terima di kantor DPP itu di keluarkan dan di serahkan langsung Sekertaris Jendral (Sekjen) DPP PKS.

“Oleh karna itu, berbagi spekulasi dan mimpi di luar sana untuk mendapatkan rekomendasi PKS tidak usah di komentari,” Tegasnya

Selain itu, Ridwan menerangkan, Rapat Koordinasi tujuannya adalah untuk mempersiapkan seluruh struktur, baik Pengurus maupun Kader PKS untuk memenangkan kedua pasangan yaitu Usman-Bassam selaku Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Halsel 2020.

“Mudah-mudahan wajah-wajah yang hadir ini saya lihat memancarkan semangat untuk memenangkan Usman-Bassam di pertarungan Pilkada nanti,” Ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPD PKS Halsel, Husni Salim kepada awak media ini mengatakan, Rakorda yang merupakan rangkain dari Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang suda di laksanakan akhir 2019 lalu, kemudian Rapat Koordinasi Wilayah yang baru saja di laksanakan pekan lalu, dan hari ini di laksanakan Rapat Koordinasi Daerah, sekaligus di rangkaikan dengan treining orientasi PKS yang merupakan amanat Rakornas mencanangkan di Tahun 2020 sebagai Tahun perekrutan Kader baru Partai PKS.

“DPD PKS Halsel di beri beban minimal 1.700 orang dan saat ini kita suda menghadirkan 150 orang yang mengikuti treining orientasi PKS. Insya Allah pada hari-hari berikutnya kita tetap akan memenuhi sesuai dengan target kita,” Jelas Husni

Meski begitu, Husni menambahkan, DPP mengeluarkan SK PKS kepada kedua pasangan Calon Pilkada Halsel Yakni Usman-Bassam, maka seluruh struktur Kader PKS tunduk pada SK yang di tetapkan itu.


“Seluruh Pengurus, mulai dari Pengurus Kabupaten Kecamatan dan Pengurus Ranting PKS kita punya Calon hanya Usman-Bassam saja. Olehnya itu, mari kita sama-sama bergandeng tangan memenangkan Usman-Bassam,” Terangnya

Turut hadir dalam Rakorda tersebut yakni, Ketua Umum DPW PKS Malut, Ketua DPC PKB mewakili Safri talib, Ketua Majelis Pertimabangan Wilayah Julkifli Umar, yang juga anggota DPRD Provinsi Malut Fraksi PKS, Pengurus DPC se-Halsel, Ketua Ranting, se-Kecamatan Halsel, Relawan Usman-Bassam, Peserta Treining serta seluruh simpatisan PKS. (Red)